Visiting Professor Prof. Salvatore Di Somma MD, PhD

Senin, 21 November 2022. Kelompok kerja kardiovaskular fakultas FK-KMK UGM menyelenggarakan “Coaching in Case Report Writing”. Workshop yang
diselenggarakan selama 1 (satu) hari ini dirancang untuk tenaga kesehatan atau peneliti yang ingin membuat case report. Datang sebagai pembiraca utama pada kegiatan ini  MD, PhD; dr. Dyah Wulan Anggrahini, Ph. D, Sp. JP (K); dr. Indah Kartika Murni, M.Kes, Ph.D, Sp.A (K); dr. Arditya Damar Kusuma, M.Med (Clin Epi), Sp.JP. Hadir juga sebagau guest lecture Prof. Salvatorre Di Somma, Guru Besar Ilmu Penyakit Dalam, Ahli Jantung dan Penyakit Dalam Fakultas Kedokteran dan Psikologi, Departemen Ilmu Kedokteran dan Bedah dan Pengobatan Translasional, di Universitas “La Sapienza” Roma, Italia.

Bertempat di gedung Tahir, FKKMK, UGM,  dilakukan pemaparan materi oleh narasumber dan dilanjutkan dengan sesi diskusi dan sesi praktik. Diskusi yang dilakukan yaitu tentang penulisan case berjudul :

  • Isolated Left Ventricular Noncompaction Cardiomyopathy: A Need for Immediate ICD Implantation
  • The Challenge in Diagnosing Tonic-Clonic Seizures in Implanted Epicardial Pacemaker Child with Congenital Total AV Block with a Lead Fracture : A Case Report
  • Device Occlusion Test for Patent Ductus Arteriosus with Severe Pulmonary Arterial Hypertension: A Case Series
  • Kejadian AF post SinovacCoronavac Vaccine: A case report
  • Perioperative Takotsubo syndrome after non cardiac surgery

Dengan narasumber yang ahli dalam menulis laporan kasus, diharapkan workshop ini dapat membantu peserta baik yang sudah siap menulis laporan kasus, mapun yang belum memiliki pengalaman sekalipun.