Departemen Kardiologi dan Kedokteran Vaskular Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat, dan Keperawatan (FKKMK) Universitas Gadjah Mada (UGM) kembali mengadakan Open House pada momen Idul Fitri 1444 H. Acara ini sempat ditiadakan pada tahun-tahun sebelumnya karena adanya pandemi COVID-19 yang mengharuskan pembatasan sosial. Pada hari Minggu, 23 April 2023, para dosen dan Peserta Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Kardiologi melakukan kunjungan silaturahmi ke kediaman Prof. Budi Yuli Setianto dan dr. Hariadi Hariawan.
Open House bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan antara para dosen dan Peserta Didik PPDS Departemen Kardiologi dan Kedokteran Vaskular, FKKMK, UGM.
Pada acara kali ini, para dosen dan Peserta Didik PPDS Kardiologi berkumpul untuk melakukan aktivitas silaturahmi yang dipenuhi dengan keakraban dan kegembiraan. Dalam pandemi COVID-19, silaturahmi menjadi salah satu hal yang sangat penting dalam menjaga kesehatan mental dan fisik. Dengan adanya Open House ini, diharapkan dapat meningkatkan kebersamaan dan semangat kerja sama di antara para dosen dan Peserta Didik PPDS Departemen Kardiologi dan Kedokteran Vaskular, FKKMK, UGM.