Sambutan Kepala Departemen

Kurikulum pendidikan bersifat dinamis, berubah, dan berkembang dari waktu ke waktu sejalan dengan perubahan di dalam masyarakat. Sebagai hasil kemajuan dan pembangunan, tingkat kesejahteraan rakyat termasuk tingkat kesehatan akan berubah menjadi lebih baik. Pola penyakit, masalah kesehatan, morbiditas dan mortalitas juga akan berubah. Perkembangan ilmu dan teknologi mengakibatkan pola penanggulangan dan penanganan penyakit jantung dan pembuluh darah mengalami kemajuan sehingga menjadi lebih efektif, lebih beragam dan lebih canggih, namun menjadi lebih mahal. Untuk memenuhi tuntutan meningkatnya kebutuhan akan pelayanan jantung dan pembuluh darah yang lebih baik dan berkualitas serta rasional maka dibutuhkan tenaga kesehatan yang professional terutama di bidang penyakit jantung dan pembuluh darah.

Dokter spesialis penyakit jantung dan pembuluh darah adalah dokter yang telah dididik dan mencapai kompetensi tertentu secara profesional yang khusus menangani bidang penyakit jantung dan pembuluh darah. Pendidikan dokter spesialis jantung dan pembuluh darah mengacu pada standar profesi yang telah ditetapkan oleh PERKI (Perhimpunan ahli Kardiovaskular Indonesia).